Halo teman-teman, apa kabar?
Ada nggak dari kalian yang punya kulit berminyak seperti saya? Atau mungkin ada yang belum tahu kulit wajahnya jenis apa?
Saya pernah baca di sebuah artikel cara ngecek kulit kita yaitu cuci muka dulu dengan face wash. Setelah dikeringkan dengan handuk bersih, tunggu 30 menit. Lalu coba tempelkan tisu atau
Mengetahui jenis kulit wajah ini penting banget loh teman-teman. Agar kita bisa memilih produk perawatan kulit dengan tepat. Jangan sampai kayak saya ya karena belum tahu jenis kulit wajah akhirnya salah pilih skincare. Lah saya cuma ikut-ikutan pakai produk karena iming-iming seorang teman.
Nah, hari ini saya mau review skincare lokal yang baru saja launching bulan April 2021, yaitu Treecos. Produk perawatan kulit wajah yang berkualitas dan aman karena dibuat dengan bahan-bahan alami dan aman.
Produk-produk TREECOS hadir untuk kebutuhan semua jenis kulit, seperti kulit berminyak, kulit sensitif, kulit kering, kulit normal, dan kulit kombinasi. Jenis produk yang tersedia juga sangat bervariasi, seperti face tonik, daily protection, night cream, facial wash, serum,
Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya bahwa kulit saya termasuk yang berminyak. Setelah konsultasi dengan tim Treecos saya pun direkomendasikan untuk menggunakan Facial Wash Bio Oily dan Serum for All Type. Oiya, facial washnya ada dua jenis yaitu Facial Wash Bio Only dan Facial Cera Dry Skin.
Nah, Facial Wash Bio Oily dan Serum Treecos ini sudah saya pakai selama satu minggu. Penasaran gak sih gimana efeknya pada kulit wajah saya dan cocok gak sih di kulit saya? Yuk, langsung baca reviewnya ya.
Daftar Isi
Facial Wash Bio Oily
Facial Wash Bio Oily adalah sabun wajah yang diformulasikan untuk mencegah timbulnya jerawat, efektif untuk kulit berminyak dan tidak membuat kulit menjadi kering, dan membantu menghaluskan kulit.
Produk ini memiliki klaim bisa mengatasi infeksi bakteri dan jamur tanpa iritasi, tidak berbau sulfur, dan membantu mengeringkan jerawat.
Kemasan
Produk datang dengan dibungkus bubble wrap sehingga keamananya terjaga. Setelah saya buka kemasannya Facial Wash Bio Oily tanpa box tapi botolnya berbalut plastik jadi tetap aman meski tanpa dus.
Detail botol kemasan produknya simple, terbuat dari plastik dengan model pump dan dilengkapi dengan tutup bening. Botolnya berwarna putih dan pink pastel dengan netto 100 ml.
Pada kemasan juga dilengkapi keterangan dasar seperti klaim, komposisi, cara pakai, dan lain-lain. Menariknya adalah pada kemasan juga disertai barcode untuk scan nomor BPOM yang bisa langsung muncul nomornya. Saat nyoba saya scan, nomor BPOMnya adalah NA 18200104384.
Suka deh kemasannya karena meskipun simple terasa mewah. Pada botolnya pun bsa kita lihat keterangan komposisinya dan informatif. Tulisannya kecil sih tapi masih terbaca kok. Untuk Facial Wash Bio Oily ini terdapat salicylic acid, tea tree oil, dan alpha bisabolol sebagai kandungan yang diunggulkan.
Kandungan Facial Wash Bio Oily
Facial Wash Bio Oily dilengkapi juga dengan bahan aktif sebagai exfoliant kulit. Juga membantu proses pengelupasan kulit secara lembut sehingga kulit wajah lebih cerah
Seperti klaimnya, fungsi utama Facial Wash Bio Oily adalah untuk mencegah timbulnya jerawat dan efektif untuk kulit berminyak. Ini berkaitan dengan komposisi yang ada di dalamnya.
Salicylic Acid
Buat kalian yang sering berjerawat seperti saya, pasti tidak asing dengan salicylic acid. Bahan ini biasanya banyak terdapat pada obat jerawat. Ya, salicylic acid memang gunanya untuk mengatasi jerawat. Mulai dari yang biasa hingga meradang.
salicylic acid dapat menembus ke dalam pori-pori untuk membersihkan bakteri dan juga sel kulit mati yang ada dalam sebum. Selain mengatasi jerawat, baha ini juga dapat digunakan untuk segala kondisi yang berkaitan dengan penumpukan sel kulit mati.
Tea Tree Water / Tea Tree oil
Dikenal dengan nama latinnya melaleuca alternifolia, tanaman asli Australia ini tentu saja berbeda dengan teh untuk diminum ya. Tea tree oil gunanya untuk dioleskan ke kulit sebagai antiseptic dan anti inflamasi. Uniknya lagi karena diambil dari tumbuhan dan pastinya alami maka tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi kulit.
Alpha Bisabolol
Bisabolol adalah kandungan yang terdapat pada chamomile. Bahan ini bisa sebagai anti-inflamasi untuk menenangkan kulit. Aromanya lembut dan tidak berwarna serta menyembuhkan kulit. Alpha Bisabolol juga mampu mempercepat proses penyembuhan kulit dan peremajaan sel kulit. Selain itu dapat membuat sel-sel kulit yang rusak lebih cepat untuk kembali seperti semula.
Kegita kandungan alami Facial Wash Bio Oily tentu saja aman dan bisa mengatasi jerawat. Terbukti setelah saya pakai tiga hari saja jerawat batu saya langsung mengempis. Jujur loh ini ^_^
Komposisi
Aqua, myristic acid, propylene glycol, cocamide DEA, lauric acid, cocamidopropyl betaine, potassium hydroxide, glycerin, aloe barbadensis leaf juice, sodium chloride, dmdm hydantoin, salicylic acid, melaleuca alternifolia leaf oil, citric acid, bisabolol, disodium EDTA, fragrance.
Tekstur, Aroma, dan Warna Facial Wash Bio Oily
Teksturnya facial wash ini berbeda dengan facial wash yang pernah saya pakai sebelumnya. Penampakannya bening dan agak kental. Aroma Tea Tree Oilnya segar dan menenangkan, sama sekali tidak berbau sulfur. Formulanya juga ringan karena hampir tidak berbusa.
Cara Pakai Facial Wash Bio Oily
Penggunaan facial wash ini cukup mudah. Basahi wajah lebih dulu kemudian tuangkan Facial Wash Bio Oily ke telapak tangan. Tinggal push aja ya, biasanya saya pakai 1 push aja udah bisa merata satu wajah. Atau kalau wajah agak kotor atau bekas make up bisa pakai dua push.
Gosok dulu cairan bening dengan kedua tangan sebelum diusapkan secara melingkar keluar. Diamkan selama 1-2 menit lalu bilas dengan air dan keringkan.
Treecos Serum for All Skin Types
Siapa sih yang ingin punya kulit wajah sehat, bersih, cerah, dan penampilan yang menarik?
Perawatan yang optimal dan pemilihan produk yang tepat adalah salah satu kunci untuk memperoleh penampilan yang menarik. Nah, Treecos menghadirkan serum yang berfungsi sebagai moisturizer, mencerahkan dan menyamarkan noda-noda hitam pada kulit serta membantu mencegah penuaan dini.
Kemasan Treecos Serum
Sama dengan facial washnya, botol Treecos Serum juga disertai dengan pump untuk mengeluarkan isi produk dan ada penutupnya. Botol yang mungil tersebut tidak dibungkus dalam box namun dilapisi plastik transparan saat pengiriman sehingga aman dan nggak tumpah. Kemasannya berwarna putih dan pink pastel, simple tapi mewah.
Isi botolnya 10 ml dan terdapat barkode untuk mengecek BPOM-nya. Setelah saya coba scan muncul NA 18200104384. Tanggal produksi dan exp juga tercantum di bagian belakang kemasan. Lengkap dan informatif ya.
Kandungan Treecos Serum
Karena serum berfungsi sebagai pencerah, maka komposisinya pun tidak jauh dari bahan pencerah kulit. Seperti ascorbil palmitate yang menghasilkan vitamin C dan anti oksidan sekaligus pencerah alami.
Serum ini juga terbuat dari bahan yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari pengaruh radikal bebas yang bisa merusak kulit, seperti kulit kering, noda hitam, kusam, dan keriput.
Komposisi:
Aqua, acrylamide sodium acrylate copolymer, ammonium sulphate, dmdm hydantoin, ethanol, 2 phenoxyethanol, tocopheryl acetat, borage seed oil, caprilyc/capric triglyceride, sodium sulphate, lechitin, retinyl, palmitate, ascorbyl palmitate.
Tekstur, Arom, dan Warna
Kalau untuk teksturnya, serum ini mirip dengan serum lain yang pernah saya gunakan. Cairan kental dan tanpa warna ini aromanya nggak wangi tapi lebih kayak herbal gitu. Meskipun kental tapi mudah diratakan dan cepat sekali meresap ke kulit wajah. Efek setelahnya pun tidak lengket sama sekali.
By the way saya suka aromanya yang cenderung alami ini karena lebih aman dan pas buat kulit saya cukup sensitive.
Cara Pakai Serum for All Skin Types
Menurut petunjuk yang ada pada kemasan, cara pakainya dengan 3-4 tetes. Tapi saya tinggal push aja sekali hingga caira keluar. Lalu usapkan secara merata pada wajah yang sebelumnya telah dibersihkan dan diberi toner.
Setelahnya, saya menggunakan pelembab atau sleep masker agar kulit makin terjaga kelembabannya.
Pengalaman Menggunakan Treecos Skincare untuk Kulit Berminyak
Saya telah menggunakan kedua produk dari Treecos ini selama satu minggu. Dua kali sehari saya mencuci muka dengan Facial Wash Bio Oily dan setiap malam saya gunakan Treecos Serum.
Memang belum terlihat efek yang signifikan tapi kulit terasa lebih halus setelah mencuci wajah dengan Facial Wash Bio Oily. Tidak ada efek kering di wajah karena terasa lembut dan kenyal.
Jujur nih, bruntusan di wajah saya semakin menipis dan jerawat mengempis setelah pemakaian kedua produk ini selama 3 hari. Jadi, dua produk yang saya pakai ini dapat membantu membersihkan pori-pori kulit yang tersumbat kotoran, mengurangi produksi minyak yang berlebih, dan mencegah timbulnya jerawat.
Bisa jadi memang produk ini cocok dengan kulitku karena setelah satu minggu pemakaian pun belum ada keluhan sama sekali.
Memang sih wajah saya belum tampak lebih cerah, ya mungkin karena Treecos ini bukan produk instan yang dalam beberapa hari langsung putih. Tapi saya yakin dengan pemakaian rutin dan teratur, hasilnya bisa maksimal. Lah wong baru seminggu aja udah kerasa kulit wajah saya lebih kenyal dan terhidrasi gitu. Jadi suka pegang-pegang wajah deh, hehehe.
Nah, saya penasaran nih apakah pada masa PMS nanti di wajah saya akan muncul jerawat seperti biasaya? Karena di wajah saya selalu muncul 1-2 jerawat seminggu sebelum mestruasi.
Kira-kira apakah setelah rutin menggunakan Treecos Facial Wash dan Serumnya akan bisa benar-benar mencegah timbulnya jerawat?
Tunggu update artikel ini ya, teman-teman. Nanti setelah produk habis juga akan saya perbarui hasil dari user experience saya.
Dimana Bisa Mendapatkan Treecos Serum dan Facial Wash Bio Oily
Jadi gimana teman-teman, kalian mau coba kedua produk ini?
Kalau ya kalian bisa membelinya langsung di official websitenya. Bisa juga nih pakai kode khusus agar bisa mendapat bonus pouch cantik, masukan kode ENI12RS ya.
Website : https://www.treecos.com/
Instagram : https://www.instagram.com/treecoscosmetics/
27 Komentar. Leave new
Baru tau nih Treecos Skincare. Kita memang harus tau dulu ya jenis kulit wajah kita apa, baru bisa pilih skincare yang tepat sesuai jenis kulit. Aku mau coba ah cara mengecek wajah yang pakai tissue itu.
tertarik dengan serumnya mba itu 10 ml untuk berapa lama mba? seminggu dicoba ga ada keluhan ya jadi tertarik mau coba juga
kandungan bahan aktifnya memang oke banget ya mba sehingga skin care yang satu ini bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit kita
Branding lokal yang aman dan nyaman digunakan yah mba, aq belum pernah pakai Treecos, jd pengen cobain yang serum nya ini apalagi cocok ntuk semua jenis kulit
skincare ini bisa juga untuk jenis kulit wajah yang cenderung kering dan sensitif gak sih?
Ini bakal diupdate ceritanya buat sebulan kemudian tak? hehe aku nungguin update-an nya dulu aja ya.
Pas, saya lagi cari2 serum juga .. baca Treecos Serum for All Skin Types ini bikin saya tertarik.
Serumnya bikin penasaran nih. Kalau yang Facial wash apakah tersedia juga untuk yang kulit kering bund?
Dari bahannya udah tampak pas banget buat kulit berminyak ya, facial washnya
Semua skin care mengklaim bisa mencerahkan kulit dan menyamarkan noda wajah/bekas jerawat. Sekerang tinggal kita pintar memilih mana yang cocok ya sama kulit kita. Tapi kalau bio oil ini kulitas produknya udah ga diragukan lagi yaa
Brand lokal makin variatif aja nih. Saya juga suka pakai skincare dengan kandungan teatree, bikin jerawat cepat kempes dan wajah nggak terlalu berminyak.
Baru dengar nama produknya nih, kemasannya sederhana tapi manis. Kulitku kering jadi pengen pakai serum biar lebih lembab dan lembut kulit wajahku
ku kira ini produknya bio oil ternyata namanya bio oily ya mba. Serum emang skincare yang bisa diandalkan deh.
sekarang memang penggunaan serum ya mbak
memang serum ini sangat ampuh untuk merawat wajah
baca ulasan ini, aku jadi tertarik mau mencoba Treecos Serum for All Skin Types ini
Untuk hasil optimal memang harus dengan pemakaian rutin dan teratur ya mbak. Saya tunggu update infonya mbak, soalnya saya juga punya kasus yang sama, seminggu sebelum haid biasanya muncul jerawat di wajah
Kulitku normal tapi ada beberapa bagian kering & berminyakm jadi campuran ya. Memilih produk kulit harus sesuai dengan jnis kulit supaya maksimal perawatannya ya. TREECOS lengkap juga ya produk skincarenya
Wah mencoba produk Treecos banyak manfaatnya untuk kulit yaah..
Plus sedang berhadiah pouch cantik. **blinkblink
Honestly, belakangan ini saya mulai sadar penting menggunakan serum. (aiiih, kemane azza selama ini saya ya?).
Dulu saya kira, serum sama pelembab wajah itu sama fungsinya. Makanya (dulu), klo sdh pake pelembab, ya gak pake serum .
Oia, sukaak sama Serum for All Type sperti produknya Treecos ini.
Dpat diskon berapaaaa kalau pake pocer. Ini ada toner, essence, krim spf ama moisturizernya ga mak yang dijual? Biar lengkap sekalian.
Kalau serum gabung ama lainnya boleh ga pake serum lain gt gabungin
Huhuhu saya nih..gampang banget berminyak kulit wajahnya. Dan asli deh gak nyaman banget. Kayaknya saya butuh coba Treecos juga nih~
Pemakain face wash untuk membersihkan kulit dan serum untuk menghidrasi kulit bisa jadi combo yang oke untuk menjaga kelembapan selama bulan Ramadan juga ya Mak. Cocok nih kalau dipake pagi maupun malam hari :))
Suka deh sama skincare yang ada kandungan tea treenya. Di muka berasa ada sensasi smriwing ademnya pas dipake.
Klo kulita aku kombinasi nih. Jd ada beberapa rangkaian skincare yang pake kndungan tea treenya
Wah ada produk lokal baru lagi nih yg kandungannya bagus, kepo sama pembaharuannya nanti
Sy mulai pake serum juga nih, tapi belum nyoba serum yg ini , di jual di Dandan ga ya? Mau nyoba kalau mampir ke Dandan.
Sepertinya bagus ya mbak
Terkhusus buat diriku yang jarang banget perawatan wajah
Rekomended kayaknya ya mbak
Pengen coba deh
rekomended banget ini mbak